Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan Tubuh Kita
-
Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan Tubuh Kita – Buah durian adalah salah satu buah yang cukup lezat dengan daging buahnya. Dengan warnanya yang kuning, rasanya manis dan bau khas yang menyengat membuat buah ini banyak di cari orang. Buah durian juga memiliki beberapa jenis yang masing-masing isinya berbeda warnanya. Biasanya untuk buah durian sendiri di jadikan sebuah minuman atau di jadikan selai. Selain itu juga banyak yang di campurkan di beberapa makanan seperti isi dalam kue atau roti.
Di musim panas buah durian sangat nikmat di jadikan es untuk pelepas dahaga. Namun di balik semua itu tentu buah durian memiliki banyak manfaatnya. Buah durian selain banyak di sukai juga banyak yang membencinya. Alasannya kenapa, karena banyak yang benci akan baunya yang menyengat dan juga dagingnya yang terkesan lembek.
Di luar negeri buah durian juga banyak yang membencinya termasuk orang barat jarang sekali yang menyukai buah durian ini. padahal buah durian mengandung banyak vitamin dan manfaatnya yang baik untuk kesehatan tubuh kita.
Oke guys, untuk masalah kesehatan, buah durian termasuk buah yang cukup laris di nusantara. selain banyak manfaatnya juga cukup nikmat untuk di santap. Buah durian juga di kenal sebagai king of fruit atau rajanya dari jenis buah-buahan. Ini di karenakan buah durian mengandung banyak nutrisi berupa karbohidrat, serta, protein, vitamin B1,B2, Vitamin C, kalium, Kalsium serta fosfor yang cukup tinggi. Dengan berbagai nutrisi tersebut membuat buah ini cocok untuk menjaga dan mempertahankan tubuh tetap sehat dan fit sepanjang hari.
Namun semua itu juga tentu membutuhkan takaran makan yang sewajarnya. Jika anda makan berlebihan tentu bisa mengakibatkan pusing dan mual. Untuk itu jika anda sendiri masih penasaran akan manfaat dari buah durian ini, tentu saja anda bisa ikuti saja ulasan berikut ini tentang manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh kita.
Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan Tubuh Kita
1.Solusi Agar Tidak Mudah Capek.
Buah durian cukup nikmat dan mengandung banyak vitamin. Selain itu buah ini menjadi salah satu solusi terbaik agar anda tidak mudah capek dalam beraktifitas. Dalam 100 gram buah durian mampu mencukupi kebutuhan karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh sebesar 21 persen. Sehingga buah durian dapat menambah energi tubuh secara instan, disaat aktivitas atau pekerjaan yang relatif padat dan menguras tenaga dan pikiran. Maka dari itu jangan ragu anda mengkonsumsi buah durian dengan teratur yang sesuai takarannya.
2.Penangkal Depresi Secara Lebih Alami.
Mungkin semua orang masih belum banyak yang tahu dan bahkan mungkin tidak percaya bahwa buah durian mampu sebagai obat penangkal depresi secara alami. Buah durian mengandung vitamin B6 yang memiliki peran untuk memproduksi serotonin. Serotoni inilah yang akan berperan menangkal depresi yang menyerang anda.
3.Nutrisi Bagi Tulang Dan Gigi.
Untuk buah durian memang banyak yang menyukainya. Dari kandungan gizinya tentu sangat baik untuk kesehatan. termasuk buah durian memiliki nutrisi baik bagi tulang dan gigi. Buah durian mengandung kalsium, kalium serta vitamin B1 dan B2 yang dapat menyuplai berbagai nutrisi penting yang sangat dibutuhkan untuk menjaga dan mempertahankan kesehatan tulang dang gigi anda.
4.Kulit Lebih Awet Muda.
Buah durian juga cukup baik untuk kesehatan. selain itu bisa membuat kulit lebih awet muda. Buah durian mengandung sumber vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C inilah yang dapat menangkal berbagai radikal bebas dan memperlambat proses penuaan pada kulit tubuh dan wajah anda.
5.Pencernaan Yang Lebih Sehat.
Buah durian juga sangat ampuh untuk menjaga pencernaan agar lebih sehat. Buah durian mengandung serat yang cukup tinggi, kandungan serat inilah yang dapat membantu kerja organ pencernaan dapat bekerja lebih optimal. Sehingga, berbagai masalah pencernaan seperti sembelit atau susah buang air besar bukan menjadi masalah lagi bagi anda.
6.Menstabilkan Kadar Gula Dalam Darah.
Selain itu buah durian juga bisa untuk menstabilkan kadar gula dalam darah. Hal ini karena buah durian mengandung mangan yang mana berperan dalam mengontrol kadar gula dalam darah tetap normal.
7.Solusi Anemia (Kurang Darah).
Nah bagi anda yang anemia, tentu solusinya anda bisa mengkonsumsi buah durian. Buah durian mengandung folat, tembaga serta zat besi yang berperan penting dalam mengatasi gejala anemia atau kurang darah yang menimpa anda.
Demikianlah akhir dari pembahasan kami semoga tips ini bisa menjadi alternative anda dalam menjaga kesehatan termasuk manfaat dari buah durian ini. Cobalah anda biasakan mengonsumsinya dengan baik. Selain itu buah ini cukup banyak dicari dan mudah anda jumpai di mana-mana. Nantikan juga tips lainnya hanya di web kami ini. sekian dan terimakasih atas waktunya, semoga artikel ini bermanfaat untuk anda yang membacanya.
EmoticonEmoticon